Loading...
Wednesday, 31 October 2012

RESEP PINDANG TULANG IGA SAPI KHAS PALEMBANG


RESEP MASAKAN : PINDANG TULANG IGA SAPI KHAS PALEMBANG ENAK
Jika ingin mengenal dan mencoba makanan khas dari Palembang, Sumatera Selatan maka wajib untuk mencicipi masakan spesial yang satu ini. Berikut resep bikin Pindang Tulang Iga beserta cara memasaknya.

Bahan :
  • 1 kg tulang iga sapi, dipotong-potong, cuci bersih
  • 10 buah cabai merah, dibakar sebentar
  • 2 butir bawang merah, dibakar sebentar
  • garam dan lada secukupnya
Bumbu :
  • 4 butir bawang merah, tumbuk kasar
  • 3 siung bawang putih, tumbuk kasar
  • 5 cm lengkuas, memarkan
  • 3 cm jahe, memarkan
  • 1 batang serai, memarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 2 buah tomat
  • 20 gram air asam jawa
  • 20 gram gula merah
  • 1 sdm kecap manis
  • 2 sdm kecap asin
CARA MEMBUAT PINDANG TULANG IGA SAPI KHAS PALEMBANG ENAK :
  1. Panaskan air secukupnya, rebus tulang iga sapi bersama bawang putih dan bawang merah yang sudah ditumbuk. Kemudian masukkan semua bumbu, aduk rata.
  2. Setelah mendidih, buang busa-busa kotor yang timbul. Setelah tidak terdapat busa sama sekali, masukkan garam, lada, serta cabai dan bawang merah bakar.
  3. Kemudian angkat setelah iga sapi sudah empuk. Saat dihidangkan, jahe, serai, lengkuas boleh dibuang saja.

0 comments:

Post a Comment

 
Toggle Footer
TOP